Kegiatan Mahasiswa Baru Teknik Informatika Untan 2015
Agung Tuah Ananda (D1041151018)
Saya mahasiswa baru teknik informatika untan (Universitas Tanjungpura) tahun 2015, dan saya akan memberi gambaran kegiatan kegiatan yang di rasakan oleh seorang mahasiswa baru teknik informatika 2015.
Sebelumnya saya akan menjelaskan mengenai Untan (universitas tanjungpura) dan fakultas teknik untan. Universitas Tanjunpura adalah sebuah universitas yang terletak di kota pontianak, provinsi kalimantan barat. untan dikenal sebagai universitas yang sudah tua dan memiliki hubungan erat dengan beberapa universitas dalam dan luar negri. seringkali diadakan program beasiswa dan pertukaran pelajar dengan universitas dalam maupun luar negri.
Fakultas teknik universitas tanjungpura punya cerita unik. Seperti Fakultas Teknik dari universitas lainnya, fakultas teknik untan menjunjung tinggi tradisi senior-junior. Apalagi dengan senior-senior yang bertampang seram, dengan rambut gondrong dan wajah acuh tak acuh. Juga tradisi penerimaan junior yang terkenal mengerikan. Tentu saja kabar ini membuat mereka yang berminat masuk teknik merasa ciut. Dengan itu saya akan menjelaskan apa yang pernah saya jalani selama ini.
Saya akan mulai mulai dari bagaimana saya masuk ke prodi teknik informatika fakultas teknik untan. Berawal dari seorang siswa sma biasa yang masih polos, melihat keasikan bermain komputer saya memilih teknik informatika sebagai pilihan utama dalam snmptn ( seleksi nasional masuk perguruan tinggi negri), sedang kan universitas tanjungpura menjadi pilihan karena rekomendasi dari keluarga dan juga kakan yang lebih dulu kuliah disana. Entah keberuntungan apa, snmptn saya jebol di pilihan pertama, teknik informatika universitas tanjungpura. dimulai lah perjalanan saya menempuh kehidupan mahasiswa saya.
Proses daftar ulang yang lama dengan antrian ribuan orang pun selesai dalam 4 hari. datang ke satu tempat untuk mengantri, dilanjutkan lagi dengan antri di tempat lainnya. proses yang melelahkan memang. setelah semua selesai, saya tinggal menunggu kabar-kabar ospek (orientasi pengenalan kampus).
Semangat bro, tetap memposting artikel yah. :)
BalasHapusJangan lupa buka blogku. :D
http://marymanroe.blogspot.co.id/
Semangat terus gan.. selalu berusaha untuk jadi yang terbaik....
BalasHapusJangan lupa tradisi ya.. back maksudnya jehe